Tandon air 1000 liter hilang milik SMP 2 Pontianak di gasak pencuri. Tak hanya tandon air, sejumlah kursi dan kipas angin tak lepas dari incaran pencuri.
Kasus pencurian terjadi di SMP Negeri 2 Pontianak yang berlokasi di Jalan Selayar, Kecamatan Pontianak Selatan.
Sejumlah barang milik sekolah dilaporkan hilang, termasuk satu unit tandon air berkapasitas 1000 liter, kursi, serta beberapa kipas angin.
Kejadian tersebut pertama kali diketahui oleh pihak sekolah pada Selasa (9/4/2025) pagi. Setelah melakukan pengecekan, mereka segera melaporkannya kepada pihak kepolisian.
Barang Hilang Diduga Dicuri pada Malam Hari
Kapolsek Pontianak Selatan, AKP Jatmiko, S.H., M.H., membenarkan adanya laporan tersebut. Ia mengatakan, personil Polsek langsung mendatangi lokasi setelah menerima laporan untuk melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).
Pihak Kepolisian Imbau Masyarakat Tingkatkan Kewaspadaan
AKP Jatmiko juga mengimbau masyarakat sekitar dan pihak sekolah untuk meningkatkan pengawasan terhadap aset publik, terutama di malam hari. Ia juga meminta masyarakat yang memiliki informasi mengenai kasus ini untuk segera melapor ke kepolisian.
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun
Google News Gencilnews dan Channel Gencilnews.com