Wali Kota Pontianak Ikuti Retret Kepemimpinan di Akmil Magelang

- Jurnalis

Sabtu, 22 Februari 2025 - 14:52 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono mengikuti Retret Kepemimpinan di Akmil Magelang

Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono mengikuti Retret Kepemimpinan di Akmil Magelang

Usai dilantik oleh Presiden RI Prabowo Subianto di Istana Negara pada Kamis (20/2/2025), seluruh kepala daerah diwajibkan mengikuti retret yang diselenggarakan oleh Kementerian Dalam Negeri di Akademi Militer (Akmil) Magelang.

Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono, menjadi salah satu peserta dalam program yang berlangsung dari 21 hingga 28 Februari 2025.

Edi Rusdi Kamtono menyampaikan bahwa setelah pelantikan di Istana Negara, dirinya langsung bertolak ke Magelang menggunakan kereta api pada malam hari agar dapat mengikuti retret sesuai jadwal.

Baca Juga :  Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pontianak Terpilih Siap Jalani Pelantikan

“Program ini sangat penting untuk membangun soliditas dan kesiapan dalam menjalankan pemerintahan daerah,” ujar Edi sebelum berangkat menuju Akmil pada Jumat (21/2/2025).

Retret ini diikuti oleh 505 kepala daerah dalam gelombang pertama, sementara 40 kepala daerah lainnya akan mengikuti gelombang kedua setelah putusan Mahkamah Konstitusi (MK). Program ini dirancang untuk memperkuat kapasitas kepemimpinan dan sinergi dengan pemerintah pusat.

“Retret ini bertujuan untuk memperkuat tata kelola pemerintahan yang bersih dan efektif di daerah. Kami akan mengikuti berbagai program yang telah disiapkan untuk meningkatkan kemampuan dalam memimpin,” jelas Edi.

Baca Juga :  Daftar 15 Kepala Daerah Terpilih di Kalimantan Barat yang Dilantik 20 Februari 2025

Selama sepekan, peserta akan mendapatkan berbagai materi dan pelatihan terkait tata kelola pemerintahan, kepemimpinan, serta manajemen pembangunan daerah.

“Kegiatan ini juga menjadi wadah bagi kepala daerah untuk berbagi pengalaman dan menjalin kerja sama antardaerah. Dengan begitu, kita bisa mengoptimalkan potensi yang dimiliki oleh masing-masing wilayah,” tambah Edi.

Kementerian Dalam Negeri memilih Akmil Magelang sebagai lokasi penyelenggaraan retret karena dinilai memiliki fasilitas yang mendukung program pelatihan kepemimpinan bagi kepala daerah.

Follow WhatsApp Channel gencilnews.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Pontianak Perkuat Program Kelurahan Siaga TB
Kunci Sukses Pontianak Raih Skor Tertinggi IPKD: Kepercayaan Publik
Pontianak Gandeng BPKP Perkuat Sistem Pengawasan
Pontianak Perkuat Transparansi Perizinan demi Iklim Usaha Sehat
Edi Kamtono Apresiasi Kiprah Kajari Pontianak
Pontianak Gencar Gelar Pasar Murah di Tiap Kecamatan
Pontianak Creative Festival 2025 Resmi Dibuka, Geliat UMKM Melejit
Operasi Pasar Murah Pontianak Salurkan 10.752 Paket

Berita Terkait

Jumat, 31 Oktober 2025 - 00:38 WIB

Pontianak Perkuat Program Kelurahan Siaga TB

Jumat, 31 Oktober 2025 - 00:22 WIB

Kunci Sukses Pontianak Raih Skor Tertinggi IPKD: Kepercayaan Publik

Kamis, 30 Oktober 2025 - 00:24 WIB

Pontianak Gandeng BPKP Perkuat Sistem Pengawasan

Rabu, 29 Oktober 2025 - 00:51 WIB

Pontianak Perkuat Transparansi Perizinan demi Iklim Usaha Sehat

Rabu, 29 Oktober 2025 - 00:39 WIB

Edi Kamtono Apresiasi Kiprah Kajari Pontianak

Berita Terbaru

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Pontianak, Saptiko, mengajak masyarakat aktif untuk mencegah penyakit Tuberkulosis (TB) dan Penyakit Tidak Menular (PTM) di Kota Pontianak.

Kota Pontianak

Pontianak Perkuat Program Kelurahan Siaga TB

Jumat, 31 Okt 2025 - 00:38 WIB

Seorang balita laki-laki berusia tiga tahun berinisial MK ditemukan dalam keadaan meninggal dunia akibat tenggelam di parit depan rumah kontrakannya di Jalan Bujang Taro RT 005 RW 001 Dusun Beringin, Rabu malam (29/10/2025) sekitar pukul 23.45 WIB.

Peristiwa

Kronologi Balita Tenggelam di Kubu Raya

Jumat, 31 Okt 2025 - 00:25 WIB

Pemerintah Kota Pontianak kembali menegaskan posisinya sebagai daerah dengan tata kelola fiskal yang kuat. Pada hasil pengukuran Indeks Pengelolaan Keuangan Daerah (IPKD) tingkat Provinsi Kalimantan Barat tahun 2023, Pontianak meraih skor tertinggi untuk kategori kota berkapasitas fiskal tinggi. Penghargaan dari Gubernur Kalbar itu diberikan dalam FGD Pengelolaan Keuangan Daerah, Kamis (30/10/2005) - foto Prokopim Pontianak

Kota Pontianak

Kunci Sukses Pontianak Raih Skor Tertinggi IPKD: Kepercayaan Publik

Jumat, 31 Okt 2025 - 00:22 WIB