Wagub Kalbar Krisantus Kurniawan Ragu Hadiri Retret Kepala Daerah di Akmil

- Jurnalis

Selasa, 25 Februari 2025 - 05:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wagub Kalbar Krisantus Kurniawan Ragu Hadiri Retret Kepala Daerah di Akmil - foto Istimewa

Wagub Kalbar Krisantus Kurniawan Ragu Hadiri Retret Kepala Daerah di Akmil - foto Istimewa

Wagub Kalbar Krisantus Kurniawan, mengungkapkan rencananya untuk mengikuti retret wakil kepala daerah pada 27-28 Februari 2025 di Akademi Militer (Akmil), Magelang, Jawa Tengah.

Namun, keputusannya ini tampak masih dilanda keraguan, terutama setelah Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, menginstruksikan para kader untuk menunda keikutsertaan dalam acara tersebut menyusul penahanan Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto, oleh KPK.

Wagub Kalbar Krisantus Kurniawan: “Ikut atau Tidak, Nanti Saja”

Pernyataan ini disampaikan Krisantus Kurniawan saat mendampingi Menteri Kebudayaan RI, Fadli Zon, dalam pertemuan dengan para seniman di Balai Pelestarian Kebudayaan Wilayah XII Kalbar, Sabtu (22/2/2025).

Baca Juga :  Pemkab Ketapang Utang Rp 17 Miliar, Nasib Kontraktor di Ujung Tanduk

Saat menyampaikan sambutan, Krisantus sempat menegaskan bahwa Gubernur Kalbar, Ria Norsan, tidak bisa hadir karena sedang mengikuti orientasi di Magelang.

“Mohon maaf, gubernur tidak bisa mendampingi karena masih mengikuti orientasi di Magelang. Saya sendiri menyusul di tanggal 26 Februari,” ujar Krisantus Kurniawan.

Namun, ketika kembali ditanya oleh wartawan mengenai kepastiannya untuk ikut retret kepala daerah di Akmil, Krisantus justru terkesan ragu.

“Kami wakil kepala daerah berangkat tanggal 26 (Februari), tapi mengenai perkembangan ikut atau tidak, nanti sajalah,” ujarnya singkat.

Baca Juga :  Sujiwo Usulkan Flyover Kapuas 2, Solusi Atasi Macet

Gubernur Kalbar Tetap Hadiri Retret di Akmil

Sementara itu, Gubernur Kalbar, Ria Norsan, telah lebih dulu mengikuti retret di Akmil karena ia maju dalam Pilkada tanpa dukungan partai politik.

Meski PDIP telah memberikan instruksi kepada kadernya untuk menunda keikutsertaan, tampaknya keputusan akhir tetap berada di tangan masing-masing kepala daerah.

Hingga saat ini, belum ada pernyataan resmi apakah Krisantus Kurniawan akan tetap mengikuti acara tersebut atau memilih menunda kehadiran seperti yang disarankan oleh partainya.

Follow WhatsApp Channel gencilnews.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

RSUD Soedarso Ditunjuk Jadi RSPPU Atasi Krisis Dokter Spesialis
Bupati Kubu Raya Ancam Copot Kepala Puskesmas dan RSUD Yang Abaikan Pasien
Kepala Desa Kartiasa Mundur, Surat Pengunduran Diri Viral di Facebook
Krisantus Kurniawan Klarifikasi Pantun Viral Gubernur
Proses Hukum Kasus Oli Palsu di Kalbar Masuk Tahap Baru
Skandal Makan Gratis Ketapang: Dapur Tanpa Sertifikat Terbongkar
Pemprov Kalbar Gandeng Swasta Hadirkan Internet Gratis di 9 SMA Kalbar
Pelatihan ALAKE Singkawang: Aparat Dibekali Menyusun Anggaran Tepat

Berita Terkait

Rabu, 29 Oktober 2025 - 00:49 WIB

RSUD Soedarso Ditunjuk Jadi RSPPU Atasi Krisis Dokter Spesialis

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 11:24 WIB

Bupati Kubu Raya Ancam Copot Kepala Puskesmas dan RSUD Yang Abaikan Pasien

Senin, 13 Oktober 2025 - 00:38 WIB

Kepala Desa Kartiasa Mundur, Surat Pengunduran Diri Viral di Facebook

Selasa, 7 Oktober 2025 - 00:11 WIB

Krisantus Kurniawan Klarifikasi Pantun Viral Gubernur

Rabu, 1 Oktober 2025 - 00:43 WIB

Proses Hukum Kasus Oli Palsu di Kalbar Masuk Tahap Baru

Berita Terbaru

Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Menembak Indonesia (Perbakin) Kalimantan Barat (Kalbar) terus menunjukkan komitmennya dalam pembinaan atlet muda daerah. Menjelang ajang Pekan Olahraga Pelajar Nasional (POPNAS) 2025, empat atlet pelajar terbaik hasil seleksi kabupaten/kota resmi dikirim untuk mewakili Kalbar. - foto Prokopim Pemkot Pontianak

Kota Pontianak

Perbakin Kalbar Kirim 4 Atlet Muda ke POPNAS 2025

Sabtu, 1 Nov 2025 - 00:27 WIB

Melalui program “November Vaganza”, hotel berbintang empat ini menghadirkan deretan promo menginap, kuliner, hingga hiburan keluarga yang dikemas dengan nuansa hangat dan elegan khas Golden Tulip.

Travel

Promo Akhir Tahun Golden Tulip Pontianak November Vaganza

Sabtu, 1 Nov 2025 - 00:20 WIB

Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Dinas Koperasi, Usaha Mikro, dan Perdagangan (DKUMP) Kota Pontianak menyerahkan sebanyak 40 sertifikat halal kepada pelaku UMKM di Kota Pontianak.  - foto Prokopim Pontianak

Kota Pontianak

40 UMKM Pontianak Resmi Kantongi Sertifikat Halal

Sabtu, 1 Nov 2025 - 00:02 WIB

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Pontianak, Saptiko, mengajak masyarakat aktif untuk mencegah penyakit Tuberkulosis (TB) dan Penyakit Tidak Menular (PTM) di Kota Pontianak.

Kota Pontianak

Pontianak Perkuat Program Kelurahan Siaga TB

Jumat, 31 Okt 2025 - 00:38 WIB